Spesifikasi Redmi Pad, Tablet Pertama dari Redmi 

Adi Kusanto

Xiaomi baru saja meluncurkan Tablet pertamanya di seri Redmi untuk pasar Indonesia bernama Redmi Pad yang menawarkan spesifikasi yang cukup menarik untuk kelas harganya.

Tablet yang dibanderol dengan harga 3,5 juta tersebut membawa beberapa keunggulan seperti pada bagian displaynya yang menggunakan panel IPS LCD dengan refresh rate 90Hz dan memiliki resolusi layar 2K yang mana biasanya untuk tab lain di harga segini paling mentok beresolusi FHD+. 

Performanya juga lumayan kencang ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 yang tampaknya SoC tersebut sedang naik daun di tahun 2022 ini, banyak perangkat baru mulai dari smartphone hingga tablet menggunakan chipset kelas menengah terbaru dari MediaTek tersebut. Bukan tanpa alasan, karena Helio G99 ini memiliki performa gaming yang stabil, lebih adem, dan lebih hemat daya. 

Baca Juga: Daftar HP Dengan Chipset Mediatek Helio G99

Selain itu, untuk menunjang pemakaian sehari-hari perangkat ini dibekali dengan baterai besar berkapasitas 8000 mAh yang didukung dengan pengisian daya 18W fast charging. 

Memori yang disediakan pada perangkat ini juga cukup besar dengan RAM 6GB + 2GB Extension dan penyimpanan 128GB yang masih bisa diperluas lagi dengan memori eksternal. Namun yang perlu Anda tahu bahwa Redmi Pad ini tidak menyediakan slot SIM card alias hanya menggunakan WiFi untuk mengakses jaringan internet. 

Kemudian, Redmi Pad ini juga dibekali dengan dua buah kamera yang terdiri dari 8MP kamera di bagian belakang bodi dan 8MP di bagian depan yang terletak di tengah atas layar jika posisi tablet horizontal, posisi yang sangat pas buat video Selfie.

Hasil kamera nya juga sudah tergolong cukup untuk dokumentasi maupun untuk live streaming.

Berikut Tabel Spesifikasi Lengkap dari Redmi Tab 

Untuk melihat lebih detil mengenai spesifikasi tablet Redmi tersebut bisa cek pada tebal berikut ini:

SpesifikasiKeterangan
DimensiTinggi 250.38mm
Lebar 157.98mm
Ketebalan 7.05mm
Berat 445g
MaterialFram dan Backcover terbuat dari Metal
DisplayIPS LCD, 90Hz, Resolusi 2K
Size 10.61 inci
ChipsetMediaTek Helio G99 (6nm)
OSMIUI 13 Berbasis Android 12
MemoriRAM 6GB + 2GB Extended
Storage 128GB
KameraRear 8MP
Selfie 8MP
Speaker4 Buah Speaker didukung Dolby Atmos
KonektivitasWiFi 5, USB-C, Bluetooth
Baterai8000 mAh, 18W Fast Charging
HargaIDR 3.499.000

Tablet Redmi Pad ini sangat cocok buat penunjang pekerjaan dan untuk multimedia yang lebih enak dengan layar yang luas dan tajam, serta kualitas speaker yang baik berkat adanya dukungan empat buah speaker Dolby Atmos.

Nah jika Anda membutuhkan sebuah perangkat tablet dengan spesifikasi yang mumpuni namun menawarkan harga yang terjangkau maka bisa mempertimbangkan untuk memilih Redmi Pad ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *